Resep Udang Gulung – Udang dan ikan tenggiri dihaluskan, lalu dibungkus dadar telur dan nori. Jadilah rolade seafood. Cocol dengan mayones dan saus sambal.

- 4 lbr dadar telur, siap pakai
- 4 lbr nori
- plastik untuk pembungkus
- 200 gr udang, cincang halus
- 100 gr daging ikan tenggiri, haluskan
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 2 bh cabai merah, cincang halus
- 2 bh cabai hijau, cincang halus
- 1 sdt kecap ikan
- 1 sdt garam
- ½ sdt lada halus
- 1 sdt minyak wijen
- 1 btr telur
- 1 sdm tepung maizena
- 100 gr kol, iris tipis
- 100 gr wortel, iris tipis
- mayones
- saus cabai
- 1. Campur rata semua bahan isi.
- 2. Ambil selembar dadar, taruh nori di atasnya, oleskan isi di atasnya, dan gulung sampai padat. Taruh gulungan dalam cetakan puding bentuk segitiga.
- 3. Kukus dalam dandang panas selama 25 menit, atau sampai rolade matang. Sajikan bersama pelengkapnya.
Tips: Nori dapat diganti dengan daun sawi hijau yang lebar.