Minggu, 28 Oktober 2012

Pindang Seafood

Resep Pindang Seafood terinspirasi dari resep pindang khas Palembang. Asa, dan Seger! Resep Pindang Seafood juga cocok sebagai menu andalan saat berbuka puasa atau saat hari raya.
Bahan :
  • 200 gram udang, kupas kulit dan kepala, belah punggungnya, sisakan ekornya
  • 200 gram cumi, potong-potong dan kerat-kerat
  • 10 buah bakso ikan, potong 2
  • 5 buah otak-otak ikan (100 gram), iris miring
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 1 batang serai, memarkan
  • 5 lembar daun jeruk, buang tulangnya
  • 3 buah cabai merah, belah dua memanjang
  • 4 buah tomat hijau (75 gram), belah dua
  • 10 buah belimbing wuluh (125 gram), potong-potong
  • 5 1/2 sendok teh garam
  • 1 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 2.000 ml air
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
  • 8 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 cm kunyit

Cara Pengolahan :
  1. Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, jahe, serai, daun jeruk, dan cabai merah sampai harum.
  2. Masukkan udang dan cumi. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan bakso dan otak – otak. Aduk rata.
  3. Masukkan tomat hijau dan belimbing wuluh. Aduk sampai layu.
  4. Masukkan air, garam, dan gula pasir. Didihkan. Tambahkan kecap manis. Aduk rata. Masak sampai matang.
Untuk 8 porsi
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Arsip Blog